Provider koneksi internet khususnya operator seluler di Indonesia berlomba-lomba menawarkan koneksi internet yang cepat dan kuota tak terbatas. Entah hanya sekedar promo untuk menarik pelanggan atau hanya trik marketing, banyak pengguna yang seringkali merasa tidak sesuai dengan promo yang digembar-gemborkan.
Saya adalah pengguna internet Tri selama beberapa tahun. Jujur kenapa saya bertahan menggunakannya, karena dibanding dengan operator lain, Tri lebih bisa dipercaya dibanding operator lain misal tentang kuota yang ditawarkan. Meskipun seperti kebanyakan koneksi internet lain, faktor tempat atau lokasi sangat menentukan kecepatan koneksi. Namun jika Anda menyadari, semua operator seluler hanya menyematkan kecepatan itu pada proses download atau penerimaan data sedangkan proses upload atau pengiriman data seringkali terseok-seok, karena memang dibuat demikian dari sononya. Padahal aktivitas saya saat menggunakan internet lebih banyak upload file daripada download file. Alhasil saya sering dibikin emosi ketika selalu gagal saat upload file yang sebenarnya tidak terlalu besar, hanya kisaran 1 / 2 mb. Bayangkan jika mau upload 200 mb.
Nah beberapa waktu terakhir ini, saya baru menyadari jika aplikasi Psiphon mempercepat proses upload file padahal saya menggunakan aplikasi tersebut awalnya untuk membuka blokir url yang dilakukan oleh operator. Karena memang pada dasarnya Psiphon dibuat untuk itu. Psiphon adalah aplikasi yang memanfaatkan VPN, SSH dan teknologi Proxy HTTP untuk menyediakan akses tanpa sensor menjelajahi konten internet.
Jadi kesimpulannya, selain membantu Anda melewati sensor, Psiphon akan membantu proses pengiriman data dan mempercepat upload file yang memang dibatasi oleh para operator. File Psiphon tidak perlalu besar dan tidak memerlukan proses instalasi pada komputer. Tidak juga memerlukan proses pengaturan rumit. Tinggal download, buka aplikasi dan Psiphon akan melakukan tugasnya sendiri.
Untuk download dan membaca detail Psiphon silakan menuju ke websitenya.